Sumatera Barat - SMAN 1 Batang Gasan Kecamatan Batang Gasan yang berlokasi di Sungai Sariak Kenagarian Malai V Suku Kecamatan Batang Gasan Kabupaten Padang Pariaman Provinsi Sumatera Barat. 21/Maret/2025.
Kepala sekolah SMA Negeri 1 Batang Gasan Drs, Yunalwis, MM menjelaskan kepada awak media terkait dengan Prestasi yang diraih oleh siswinya yaitu "Rika" kelas X E.2 menjadi juara satu dalam lomba menulis puisi yang diselenggarakan oleh panitia pelaksana "Lomba Seni Nasional" saya sebagai pimpinan atau kepala sekolah SMAN 1 Batang Gasan. sangat berbahagia dan sangat senang serta bangga dengan adanya anak kami siswi SMA Negeri 1 Batang Gasan yang mendapatkan Juara 1 tingkat Nasional dalam penulisan puisi," ucapnya
Yunalwis juga menambahkan semoga anak ini bisa juga memberikan motivasi kepada teman-temannya di SMAN 1 Batang Gasan ini. dan juga kepada teman-temannya di luar sekolah atau di lingkungannya sehari-hari.
Mudah-mudahan prestasi yang diraihnya ini bisa dipertahankan dan juga bisa memberi harapan kepada dirinya sendiri untuk meningkatkan pendidikannya serta bisa mempermudah untuk masuk ke perguruan yang lebih tinggi lagi nantinya.
"Disini saya sebagai Pimpinan atau kepala sekolah SMAN 1 Batang Gasan ini hendaknya Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Barat bisa memperhatikan anak-anak kami yang memiliki potensi dan berbakat seperti (Rika) ini, sehingga bakatnya ini bisa di teruskan serta bisa dikembangkannya kepada teman-temannya. dan dengan diraihnya beberapa prestasi oleh siswa-siswi SMA Negeri 1 Batang Gasan,"ucapnya
Yunalwis sangat berharap sekali semoga Dinas Pendidikan atau instansi Pemerintah Provinsi Sumatera Barat bisa untuk memfasilitasi Sarana Prasarana disekolah kami ini, sehingga dengan adanya Fasilitas yang cukup tersebut siswa-siswi atau teman-temannya yang lainnya bisa juga seperti Rika ini,"Harapnya
Sebelum mengakhiri Drs,Yunalwis, MM menjelaskan Identitas Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Batang Gasan sebagai berikut :
NPSN : 69829357
Status : Negeri
Bentuk Pendidikan : SMA
Status Kepemilikan : Pemerintah Daerah
SK Pendirian Sekolah : 49/KEP/BPP/2014
Tanggal SK Pendirian : 2014-02-10
SK Izin Operasional : 49/KEP/BPP/2014
Tanggal SK Izin Operasional : 2014-02-10.
Dan berikut jumlah tenaga pengajar atau Guru sebanyak 23 orang dengan jumlah siswa-siswa sebanyak 120 orang,"tutupnya
(Jamal)