Empat Lawang, - Pasangan calon nomor urut 2 dalam Pilkada Empat Lawang, Dr. Joncik Muhammad (JM) dan Arifa’i (FA’I), mengambil langkah konkret dengan memperbaiki drainase ratusan hektar persawahan.
Bertempat di Dusun Pulau Tengah, Desa Bandar Agung Pasemah Air Keruh, Rabu, (09/04/2025) 08 : 15 WIB.
Setelah diadakan gotong royong ini pastinya langsung dirasakan manfaatnya oleh warga masyarakat yang selama bertahun-tahun menghadapi masalah saluran air tersumbat dan rawan banjir.
Dukungan alat berat dari tim JM-FA’I mempercepat proses perbaikan, mengembalikan fungsi irigasi yang vital bagi pertanian di kawasan Pasemah Air Keruh, yang mana merupakan sentra penghasil padi terbesar di Kabupaten Empat Lawang.
Masyarakat Pasemah Air Keruh mengapresiasi inisiatif ini, menyebutnya sebagai upaya nyata mewujudkan ketahanan pangan.
"Saluran air kami sudah lama tertutup, sering banjir dan mengganggu produksi padi, " ungkap Warga
Dengan perbaikan ini, kami berharap areal persawahan kembali subur dan produktif, " terang salah seorang petani.
Sementara, JM-FA’I menegaskan komitmennya mendorong swasembada pangan jika terpilih nanti sebagai Bupati Empat Lawang.
"Ini bukti kerja nyata, bukan sekadar janji. Drainase yang baik adalah fondasi pertanian kuat,"* tegas Joncik.
Kegiatan gotong royong sejak di selenggarakan hingga selesai berjalan kondusif. (@Red).
#JMFA’IPeduliPangan
#EmpatLawangMadani.
HN