-->
  • Jelajahi

    Copyright © Metronewstv.co.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Sekda Nisel

    Kab. Banyuasin

    Oku Selatan

    Sports

    Ketum LSM BMPP Deni Juweni Ucapkan Selamat atas Kenaikan Pangkat Dian Setyawan dari AKBP ke Kombes Pol

    Tuesday, December 31, 2024, 23:10 WIB Last Updated 2024-12-31T16:31:07Z

    CILEGON –Ketua Umum LSM BMPP (Banten  Monitoring Perindustrian dan Perdagangan) Kota Cilegon, H. Juweni, yang akrab disapa Abah Jen, mengucapkan selamat kepada Direktur Reskrimum Polda Banten AKBP Dian Setyawan mendapatkan kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi dari pangkat AKBP menjadi Kombes Pol.


    "Selamat atas kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi kepada Direktur Reskrimum Polda Banten, AKBP Dian Setyawan, menjadi Kombes Pol," ujar Abah Jen, tokoh masyarakat Kota Cilegon yang juga dikenal dengan panggilan Kang Njen, pada Selasa (31/12/2024).


    Ia berharap, dengan kenaikan pangkat ini, Kombes Pol Dian Setyawan dapat semakin amanah dalam menjalankan tugasnya. 


    "Semoga beliau terus melayani, melindungi, dan mengayomi masyarakat, serta menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukum Polda Banten," imbuhnya.


    Abah Jen juga mengatakan bahwa kenaikan pangkat ini adalah wujud penghargaan atas dedikasi dan pengabdian Kombes Pol Dian Setyawan selama bertugas. 


    "Ini adalah bentuk kepercayaan dari pimpinan Polri atas kinerja beliau yang luar biasa," tutupnya.


    (Vie) 

    Komentar

    Tampilkan