-->
  • Jelajahi

    Copyright © Metronewstv.co.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Sekda Nisel

    Kab. Banyuasin

    Oku Selatan

    Sports

    YPI Harapam Umat Arongan Peringati Maulid Mabi Muhammad SAW

    Metronewstv.co.id
    Saturday, November 16, 2024, 11:44 WIB Last Updated 2024-11-16T04:45:04Z

    Bireuen - Yayasan Pendidikan Islam (YPI) Harapan Ummat Arongan, Simpang Mamplam Bireuen memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, di halaman dayah setempat, Kamis (14/11).


    Pada peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang sekaligus milad YPI ke 16 ini diwarnai Festival Kreativitas Santri antar desa se Kecamatan Simpang Mamplam.


    Ada sebanyak 5 cabang perlombaan, yakni perlombaan Fahmil Qutub, Pidato Bahasa Indonesia, Hafizh Juz 30, Lomba Azan dan Hafalan Doa Sehari-hari.


    Festival dimulai sejak tanggal 5 sampai 14 November 2024 bertepatan dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan milad YPI ke 16.


    Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW juga dimeriahklan pemberian hadiah bagi pemenang lomba.


    Berikut nama-nama para pemenang lomba:


    Cerdas Cermat: Juara 1 diraih Desa Rheum Baroh, Juara 2, Desa lhok mane Juara 3, Desa Blang Tambu.


    Pidato bahasa Indonesia: Juara 1 Muhammad Rafa berasal dari Desa Rheum Timue, Juara 2 Siti Aisyah Mustanira Blang Kuta Coh, Juara 3 Aisya Fitria Desa Rheum Baroh.


    Hafiz Juz 30: Juara 1 Muhammad Zikrillah dari Desa Blang Tambu, juara 2 Nailatul Husan Desa Calok, Juara 3 Magfirah berasal dari Desa Meunasah Mesjid.


    Lomba Azan: Juara 1 Asri Alfarisyi dari Desa Blang Kuta Coh, Juara 2 Rianul Akbar dari Desa Blang Kuta Dua Meunasah, Juara 3 Mukhsinil Hafiz berasal dari Desa BlangTambu.


    Perlombaan Doa Sehari-hari: Juara 1 Dhea Alisa dari Desa Curee Tunong, Juara 2 Zarif Najmi dari Desa Blang Kuta Coh, Juara 3 Fazia Kanda Annaura dari Desa Tambu Barat Kecamatan Simpang Amamplam Bireuen.


    “YPI Harapan Ummat Bireuen juga turut menyantuni puluhan anak yatim disertai doa bersama dengan tema dalam rangka medoakan Pilkada yang akan berlansung beberapa hari lagi berjalan dengan lancar, aman, damai dan menghasilkan para pemimimpin yang peduli kepada Agama dan masyarakat dan jauh dari pada fitnah dan huru hara, serta membawa keberkahan dan kemajauan untuk Bireueu yang lebih baik dan masyarakat Aceh umumnya,” kata Pimpinan YPI Harapan Ummat Arongan, Simpang Mamplam Bireuen, Tgk. H. Luthfi H. Sofyan Sos.M.Sos atau dikenal Ayah Panti Arongan.


    Ia mengatakan, peringatan Maulid Nabi dan milad ke 16 ini turut dihadiri unsur pemerintah daerah, muspika dan Forum Keuchik se Kecamatan Simpang Mamplam, para wali santri serta 3.000 orang lebih undangan lain dari pimpinan dayah, balai pengajian dan tokoh masyarakat juga santri dari dayah sekitarnya.


    Pada kesempatan tersebut, Camat Simpang Mamplam Hendry Maulana, S.IP.MSM mengucapkan terima kasih kepada Pimpinan Dayah Harapan Ummat Arongan, Tgk. Dr. H. Luthfi H Sofyan M.Sos yang telah melakukan terobasan demi kemajuan pendidikan agama kepada generasi yang mampu bersaing dengan keadaan zaman semakin kompleks.


    Ketua Forum Kepala Desa  se Kecamatan Simpamg Mamplam, Rusdy juga mengapresiasi perlombaan antar desa yang diinisiasi Pimpinan YPI Harapan Ummat.


    “Kedepan kami atas nama forum akan ikut berusaha semaksimal mugkin untuk dapat melaksanakan kembali kegiatan ini, sebab YPI Harapan Ummat Arongan terletak di Desa Arongan, Simpang Mamplam Bireuen sudah lama berdiri semenjak tahun 2008,” katanya.


    ( Hendra)

    Komentar

    Tampilkan