Tanjung Balai - Wali Kota Tanjungbalai, H. Waris Tholib, memimpin apel persiapan Gotong Royong Gabungan di lapangan Sultan Abdul Jalil Rahmadsyah Kecamatan Tanjungbalai Selatan, Kota Tanjungbalai, Jum’at (13/09/24)
Dalam kesempatan itu, Wali Kota mengatakan bahwa kegiatan gotong royong kedepan hendaknya dilaksanakan seminggu sekali.
Wali Kota juga mengingatkan agar peserta apel yang terdiri dari ASN/Karyawan dan honorer Dinas Lingkungan Hidup, Lurah, ASN Kelurahan, Kepala Lingkungan se Kecamatan Tanjungbalai Selatan untuk memfokuskan kebersihan disekitar inti kota.
Tampak hadir Asisten II, Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Kabag Protokol, pejabat fungsional dan struktural Dinas Lingkungan Hidup Kota Tanjungbalai."Ujar Walikota.
(Iswadi Jonatha Saragih)