Pemalang - Kepala Disdukcapil Kabupaten Pemalang, Hendro Susilo menyampaikan bahwa penyelenggaraan bimtek yang diikuti 168 Fasilitator Adminduk Desa, Fasilitator Adminduk Kelurahan, Operator Kecamatan dan Pembantu Operator Kecamatan dimaksudkan untuk mengefektifkan pelaksanaan pelayanan administrasi kependudukan di tingkat desa dan mendekatkan pelayanan administrasi kependudukan serta memberikan kemudahan akses kepada masyarakat dalam menerima layanan adminduk. Juga untuk membantu pelaksanaan tugas dan fungsinya dalam melaksanakan proses manajemen partisipatif pemberdayaan masyarakat dan pelayanan sosial dasar di Desa masingmasing.
"Selain sebagai bekal KPMD dalam membantu kelompok masyarakat yang ingin memperoleh akses terhadap berbagai pelayanan yang dibutuhkan di Desa masing-masing-masing, bimtek tersebut diadakan untuk menggerakan dan memotivasi KPMD untuk berpartisipasi aktif dalam kegiatan pembangunan di wilayahnya serta membantu KPMD dalam mengembangkan kapasitas agar mereka dapat menangani masalah yang dihadapi secara efektif", ucap Hendro.
Dirinya juga berharap, "bimtek yang diadakan sehari itu dapat bermanfaat guna memberikan pelayanan yang cepat dan tepat serta mendekatkan pelayanan kepada masyarakat serta memberikan pelayanan yang transparan dan akuntabel secara langsung kepada masyarakat", pungkas Hendro.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Pemalang Mansur Hidayat minta agar Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil secara berkesinambungan melakukan peningkatan dan inovasi pelayanan sehingga pelayanan administrasi kependudukan dapat terlayani secara cepat, tepat dan akurat serta membahagiakan rakyat. Bahkan Dinas tersebut kembali diminta untuk melakukan koordinasi dengan instansi terkait guna mendukung tersedianya informasi kependudukan yang akurat.
Hal itu disampaikannya dalam pesan sambutan yang dibacakan Assisten Pemerintahan dan Kesara, Tutuko Raharjo saat membuka acara Bimtek Petugas Fasilitator Administrasi Kependudukan dan KPMD IT Desa, di Gedung RGP Bojongbata Pemalang. Jum’at (20/9/2024).
Pengelolaan informasi hasil registrasi penduduk di Kabupaten Pemalang menurut Bupati sudah berjalan dengan baik melalui penerapan Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK). Namun demikian, validasi data masih perlu ditingkatkan. Disisi lain tuntutan masyarakat semakin meningkat, mereka membutuhkan pelayanan yang prima (cepat, tepat dan akurat). Dengan demikian pemerintah berkewajiban untuk memberikan layanan administrasi kependudukan yang berkualitas dan akuntabel.
Karena pentingnya kualitas pelayanan administrasi kependudukan, Pemerintah Kabupaten Pemalang telah mengupayakan langkah-langkah strategis dalam rangka peningkatan kualitas pelayanan serta pengembangan berbagai inovasi pelayanan administrasi kependudukan, yang meliputi Pelayanan mobile terdiri dari Pelayanan Jemput Bola Terpadu, Pelayanan Mobil Keliling serta Pelayanan online Akta – Akta Pencatatan Sipil. Melakukan kerjasama dengan instansi lain dalam peningkatan kualitas pelayanan seperti dengan Dinas Kesehatan, Rumah Sakit, maupun Rumah Sakit Bersalin (RSB). Pembangunan data warehouse yang dapat diakses secara online guna kepentingan pelayanan publik oleh instansi lain.
"Dalam penyelenggaraan administrasi kependudukan seperti diterangkan Bupati, diperlukan beberapa faktor pendukung antara lain kerjasama antar instansi terkait, ketersediaan sarana dan prasarana serta kualitas sumber daya manusia pelaksananya. Selain beberapa faktor pendukung tersebut, perlu diperhatikan juga mengenai sistem dan kualitas pelayanan administrasi kependudukan", ucap Tutuko Raharjo.
Salah satu dari sekian banyak tugas pelayanan kepada masyarakat yang harus laksanakan adalah pelayanan administrasi kependudukan, dimana pelaksanaannya mencakup manusia sejak lahir sampai meninggal.
Berkaitan dengan hal itu, sebelum menutup sambutannya, "Kami mengajak peserta Bimtek untuk mengkoordinasikan dan merumuskan bersama, langkah-langkah strategis yang harus dilaksanakan guna mendukung terwujudnya tertib administrasi kependudukan", pungkas Tutuko Raharjo.
(Eko B Art)