Pemalang - Mahasiswa dari Tim KKN II UNDIP yang tengah bertugas di Desa Jatirejo kecamatan Ampelgading kabupaten Pemalang, terus aktif berkegiatan menjalankan program kerja Monodisiplin di lingkungan desa setempat.
Adalah Agung Laksono Jati selaku Mahasiswa jurusan Prodi Manajemen Sumberdaya Perairan Universitas Diponegoro. Dirinya menginisiasi Kegiatan “Pembuatan dan pengadaan kegiatan serta mewarnai gambar ikan dan pengenalan nama-nama ikan "AMALAN" Ayo Mengenal Ikan”. Acara kegiatan bertempat di SDN 01 dan SDN 02 Desa Jatirejo, pada Rabu (31/7/2024).
"Adapun targetnya adalah siswa SD Desa Jatirejo khususnya adalah siswa pada kelas 5 SD, alasan memilih siswa kelas 5 SD dibandingkan dengan kelas-kelas lain karena menurutnya, siswa kelas 5 SD sudah sampai pada tahap sedikit menuju remaja sehingga sudah dapat diberikan materi-materi seperti ini", hal tersebut disampaikan Agung Laksono Jati, setelah sepekan usai kegiatan program kerjanya, Jumat (16/8/2024).
"Dan alasan lebih mendasarnya mengapa memilih pengenalan nama-nama ikan menjadi topik yang diambil adalah, karena banyaknya anak-anak yang tidak tau mengenai ikan", sambungnya.
Pada umumnya anak-anak hanya mengetahui ikan-ikan yang mereka konsumsi sehari-hari saja, padahal Indonesia sendiri dikenal sebagai negara maritim dimana itu artinya lebih besar wilayah perairannya dibandingkan dengan wilayah daratannya.
Dalam melaksanakan kegiatan ini, Saya dibawah arahan Dosen Pembimbing ;
-An'im Kafabih, S.E, M.E.
-Nikolaus Ageng P, S.I.Kom, M.I.Kom.
-Nofa Martina Ariani, S.T., M.T.
"Adapun tujuan dilakukannya kegiatan dari program monodisiplin ini adalah untuk mengedukasi serta memotivasi anak-anak sejak dini agar lebih mengetahui tentang jenis-jenis ikan yang ada di perairan Indonesia, sehingga dapat lebih mengenal jenis ikan perairan khususnya perairan disekitarnya", ucap Agung Laksono Jati.
Dalam kesempatan tersebut acara dibuka dengan pembagian gambar-gambar ikan yang akan diwarnai oleh siswa. Kami menyediakan 12 gambar ikan-ikan yang berbeda yang nantinya akan dibagikan kepada siswa.
Selanjutnya Para siswa dibiarkan memilih gambar-gambar yang mereka inginkan agar sesuai dengan minat dan suasana hatinya sehingga kegiatan terasa menyenangkan.
"Kami juga mengadakan lomba mewarnai kecil-kecilan agar lebih memotivasi dan menyenangkan bagi anak-anak dalam melakukan kegiatan mewarnai ini, Kami menggunakan metode mewarnai yang interaktif dan praktis, sehingga dengan menggunakan metode mewarnai seperti ini, para siswa merasa senang dan dapat lebih mengeksplor kreativitasnya masing-masing", pungkas Agung Laksono Jati.
Senada dengan hal itu Rohani S.Pd. Kepala Sekolah SDN 01 Desa Jatirejo dan Kepala Sekolah SDN 02 Desa Jatirejo Siti Sukaptin S.Pd. juga turut menyampaikan Terimakasih dan Apresiasi atas kesempatan yang diberikan Mahasiswa KKN Undip kepada Siswa siswi kami untuk mengikuti sesi acara edukasi ini, sekaligus ada juga lomba mewarnai.
"Bahkan setelah siswa siswa selesai lomba mewarnai, secara bersamaan menghafal dan menyebutkan nama-nama ikan dari 12 gambar yang disediakan, ternyata lomba mewarnai juga menjadi kompetisi antar siswa dan Pemenang lomba diambil tiga dan masing masing mendapat bagian hadiah sesuai peringkat juara", ucap Rohani.
Ditambahkan oleh Siti Sukaptin, Mahasiswa KKN juga memberikan penjelasan dan edukasi mengenai habitat-habitat ikan melalui poster yang siapkan untuk nantinya dipasang di mading sekolah ini.
"Materi edukasi juga cukup beragam tentang tiga habitat ikan, yaitu ikan perairan tawar, ikan perairan payau dan ikan perairan laut, dan ternyata antara ketiganya cukup signifikan sehingga mudah untuk dibedakan, simplenya bisa dibedakan dengan rasa, dimana jika rasanya tawar maka itu perairan tawar, jika rasanya asin maka itu perairan laut, dan jika rasanya tidak terlalu asin tetapi tidak tawar, itu habitat ikan payau, dan dijelaskan juga beberapa contoh hewan yang hidup di air tawar seperti ikan mas, air laut seperti hiu dan air payau seperti bandeng", ucap Siti Sukaptin.
"Tentunya dengan adanya kegiatan ini diharapkan agar siswa dapat lebih tertarik untuk mengeksplor lagi mengenai hewan-hewan yang ada di perairan dan dapat termotivasi untuk menjaga lingkungan sekitar agar tidak mencemari perairan", pungkas Siti Sukaptin.
(Eko B Art)