-->
  • Jelajahi

    Copyright © Metronewstv.co.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kominfo Nisel


    Dinkes Kab Nisel

    Sports

     

    Kepsek SDN 192 Pekanbaru, Diduga Minta Setoran Dana Sertifikasi Guru

    Admin
    Saturday, June 1, 2024, 15:55 WIB Last Updated 2024-06-01T08:55:19Z

    Pekanbaru - Kepala Sekolah SDN 192 Kota Pekanbaru Elsa Mardayanti, SS, S.Pd diduga meminta setoran dana tunjangan sertifikasi kepada guru sebesar Rp 200 ribu setiap pencairan. Setoran ini diketahui sudah berlangsung sejak tahun 2018 lalu hingga sekarang.


    Hal ini disampaikan salah satu guru yang tak ingin disebut namanya kepada wartawan, (28/05/2024). Dikatakannya, Kepsek SDN 192 meminta setoran sebesar Rp 200 ribu kepada guru saat pencairan dana sertifikasi, dengan dalih akan diserahkan kepada oknum Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru.


    "Sebenarnya saya takut untuk mengungkapkan ini, cuma saya tidak terima dengan pungutan terlalu besar, kalau sekarang ada sekitar 10 orang di SD 192 ini yang menerima dana sertifikasi.


    'Pungutan ini mulai sejak tahun 2018, dulu cuma Rp.100ribu, setiap tahun nya bertambah terus, tahun 2024 ini Tw 1 yang baru cair kami harus mengeluarkan Rp.250ribu, kata Kepsek (Elsa Mardayanti,red) agar nanti urusan kita gampang di Dinas,"ungkapnya.


    Sementara, Kepala Sekolah SDN 192 Elsa Mardayanti, SS, S.Pd ketika dikonfirmasi wartawan,(30/05/2024) membenarkan adanya iuran yang diminta kepada guru penerima dana sertifikasi sejak beliau menjabat.


    "Memang ada iuran kita minta dari guru penerima sertifikasi, itu untuk tenaga operator, TU dan makan bersama, tidak ada untuk orang Dinas.Tapi kalau saya memberikan secara pribadi (oknum Disdik Pekanbaru) gak apa apa kan,"ucapnya. 


    (putra) 

    Komentar

    Tampilkan