-->
  • Jelajahi

    Copyright © Metronewstv.co.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Sekda Nisel

    Kab. Banyuasin

    Oku Selatan

    Sports

    Lantik BP yang baru Romo Yoris Giri,Pr: OMK Lahurus masih menjadi basis OMK di keuskupan Atambua

    Thursday, May 9, 2024, 08:48 WIB Last Updated 2024-05-09T01:48:38Z


    Lahurus
    , - Hal ini di sampaikan dalam momentum Pelantikan badan pengurus Orang Muda Katolik (OMK) St. Petrus Lahurus yang berlangsung dalam perayaan ekaristi hari Minggu  di gereja St. Petrus lahurus.


    Perayaan misa dipimpin secara langsung oleh ketua Komisi Kepemudaan keuskupan Atambua Rm. Yoris Samuel Giri, Pr. Didampingi moderator OMK St. Petrus Lahurus P. Armando Labetubun, SVD(05/05/2024)


    Romo Yoris sapaan akrabnya kepada media mengatakan bahwa komisi kepemudaan pada prinsipnya melayani permintaan dari paroki-paroki untuk memberi animasi,memberi energi baru pada karya pastoral di paroki-paroki.


    "Teman-teman kita di paroki membutuhkan kita dalam karya orang muda katolik. Kita hadir dari kemarin di Lahurus ini karna mengingat lahurus ini memiliki sejarah panjang kekatolikan kita di keuskupan atambua dan juga basis OMK kita dikeuskupan ini" ungkapnya


    Romo Yoris juga mengatakan bahwa OMK St. Petrus Lahurus memiliki militansi dan semangat yang hebat serta visi misi yang bagus dan juga memiliki program kerja yang bagus lebih penting lagi adalah mereka memiliki kesaksian hidup yang luar biasa menjadi contoh bagi OMK yang lain di seluruh paroki dalam keuskupan atambua.


    "Saya harap mereka tetap menjadi contoh untuk orang muda katolik di keuskupan ini. "jelasnya


    Mantan pastor paroki atapupu itu mengucapkan terima kasih kepada ketua OMK yang lama untuk segala dedikasi, pengorbanan dan kesetiaan mereka dalam belajar untuk tumbuhnya iman dan harap mereka karna mereka adalah kader terbaik gereja. 


    "Saya juga mengucapkan selamat bertugas untuk ketua OMK yang baru, saya berpesan agar ketua yang baru untuk pergi dan menemukan  kembali teman teman yang belum bisa bergabung di OMK untuk membawa kembali mereka kepada kristus"


    Pastor moderator OMK Lahurus Pater Armando Labetubun,SVD kepada pengurus yang dilantik ia mengatakan bahwa  Jikalau mau berjalan cepat maka berjalanlah sendiri tapi jikalau mau berjalan jauh jalanlah bersama sama.


    "Saya berpesan agar pengurus yang baru bisa saling menopang,saling mendukung dan memberikan semangat, masalah itu normal tapi harus tetap bangun dan berjalan terus"Ungkapnya


    Pater armando juga mengucapkan terima kasih kepada pengurus lama yang telah melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya dengan segala tantangan yang dihadapi.


    "Kepada pengurus yang baru terima kasih untuk banyak hal yang telah diperbuat"ucapnya


    Dominggus Ati Ketua OMK Masa Bakti 2022-2024 dalam kesempatan itu juga mengucapkan proficiat kepada ketua OMK yang baru ia juga berharap agar ketua OMK yang baru bisa bekerja lebih baik lagi dari dirinya

    "Saya harap ketua yang baru bisa bekerja dengan baik sesuai demgan visi misi OMK lahurus dan Visi Misi Keuskupan Atambua"ucapnya


    Arnoldus Bau ketua OMK Masa Bakti 2024-2027 juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dalam segala hal sehingga bisa terlaksana proses pelantikan ini dengan baik, "Terima kasih saudara ketua yang lama atas dedikasi dan pengorbannya telah membuat hal hal bru untuk OMK. "ucap ardus


    Kepada badan pengurus yang dilantik ardus mengharapkan kerja sama yang baik dengan semua pihak agar dalam kepengurusannya ini bisa berjalan dengan Baik.


    Sehari sebelum pelantikan OMK Lahurus menggelar Rekoleksi yang dipimpin secara langsung oleh Romo Yoris samuel Giri, Pr. Selaku ketua komisi kepemudaan keuskupan atambua di hadiri oleh seluruh orang muda katolik Paroki St. Petrus Lahurus


    Severinus Mesak-ST

    Komentar

    Tampilkan