-->
  • Jelajahi

    Copyright © Metronewstv.co.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kominfo Nisel


    Kab. Banyuasin

    Sports

    Universitas Sjakhyakirti Melakukan Pelepasan Mahasiswa Dan Mahasiswi Program Magang Studi Independen Bersertifikat (MSIB) Batch 6 Kemendikbud Ristek

    Saturday, February 17, 2024, 22:32 WIB Last Updated 2024-02-17T15:32:02Z


    Palembang - Universitas Sjakhyakirti melaksanakan acara Pelepasan Mahasiswa Fakultas ILmu Administrasi yang mengikuti Program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) Batch 6 Kemendikbud Ristek. Pada Sabtu, 17 Februari 2024 di Ruang Aula universitas Sjakyakirti.


    " Dalam acara ini, dihadiri oleh Rektor Universitas Sjakhyakirti Prof. Dr. Ir. Agoes toni ,MSi., Wakil Rektor 1 Amir Mahmud S.Sos,SH,M.Si, Ketua tim MBKM universitas Sjakhyakirti ,Dr.Dra. Andinasari. M.M.,M.Pd, Dekan Fakultas Pertanian Ir Susiana M.P, Kaprodi Ilmu Adminstrasi Negara Yuliana M.Si serta dosen di lingkungan Universitas sjakhyakirti yang memberikan dukungan dan motivasi kepada para mahasiswa.


    Sebanyak 6 orang mahasiswa yang berhasil melewati seleksi ketat di Program MSIB Batch 6 akan segera memulai tahap national onboarding pada tanggal 19 februari 2024 ,momen pelepasan ini menjadi simbol perjalanan baru yang menanti mereka, mengisi lembaran baru dalam buku pengalaman dan pembelajaran.



    Dalam sambutan Rektor Universitas sjakhyakirti terpancar semangat kebanggaan atas prestasi yang dicapai oleh para mahasiswa terpilih. Beliau mengungkapkan bahwa program ini adalah kesempatan yang sangat berharga untuk meraih pengalaman nyata di dunia kerja dan memperluas wawasan.


    "Pengalaman magang adalah jendela menuju realitas di dunia profesional. Manfaatkan setiap momen dalam program ini untuk belajar, membangun relasi, dan mengasah kemampuan. Perjalanan ini akan membawa kalian pada tantangan baru yang akan membentuk karakter dan kompetensi," kata Prof. Dr. Ir Agoes toni.M.Si., dengan semangat yang menginspirasi selaku orang nomor satu di Universitas Sjakhyakirti.


    Pada waktu yang sama , dalam sambutan Ketua Tim MBKM Unisti Dr Dra Andinasari.MM, para mahasiswa diberikan pesan yang kaya akan nilai-nilai penting yang harus dipegang selama menjalani program magang. Dan Wakil Rektor I Amir Mahmud S.Sos, SH,M.Si dalam sambutannya juga menekankan betapa pentingnya memiliki sikap profesionalisme, inisiatif, disiplin, dan etika kerja yang tinggi dalam menghadapi dunia kerja yang dinamis.


    "Kalian adalah duta Universitas sjakhyakirti di dunia kerja. Pegang Lah teguh nilai-nilai ini dan jadilah mahasiswa yang berkontribusi positif dalam lingkungan kerja. Program MSIB Batch 6 ini adalah kesempatan emas, jadi manfaatkan sebaik-baiknya," ungkap Amir Mahmud S.Sos,SH,M.Si dengan penuh semangat.


    Adapun nama – nama Mahasiswa dan Mahasiswi yang berhasil melewati seleksi program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) Batch 6 Kemendikbud Ristek tahun 2024 sebagai berikut :


    1. Nama : Alvaira Isnaini

    NIM : 21210001

    Prodi : Ilmu Administrasi Negara

    Penempatan : MMS Btpn Sekayu


    2. Nama : Arya Kurniawan

    Nim : 21210003

    Prodi : Ilmu Administrasi Negara

    Penempatan: MMS Btpn Belitang


    3. Nama : Atik Yuli Yanti

    NIM: 21210004

    Prodi : Ilmu Administrasi Negara

    Penempatan : MMS Btpn Ilir Timur II


    4. Nama : Dila Putri Rahmadona

    NIM : 21210005

    Prodi : Ilmu Administrasi Negara  

    Penempatan: MMS Btpn Sekayu


    5. Nama : M Syach Hafiz Alfaridho

    NIM : 21210012

    Prodi : Ilmu Administrasi Negara

    Penempatan : MMS Btpn Lahat


    6. Nama : Sri Wangi

    NIM : 21210013

    Prodi : Ilmu Administrasi Negara

    Penempatan : MMS Btpn Tulung Selapan OKI


    Di sisi lain Ka.Biro Akademik Maryanto Tri Saputra,S.Kom.,M.Si dan Ka.Biro Hubungan Masyarakat Firman Hakim,SH,.M.Si juga memberikan ucapan selamat kepada para mahasiswa dan mahasiswi yang terpilih dalam seleksi untuk mengikuti program MSIB Batch 6 Universitas Sjakhyakirti tahun 2024 serta memberikan nasehat kepada mereka untuk selalu menjaga nama baik kampus serta menjalankan program tersebut dengan baik.


    “ Saya berpesan kepada para Mahasiswa dan Mahasiswi yang terpilih seleksi untuk mengikuti program MSIB Batch 6 Universitas Sjakhyakirti ini tetap menjaga nama baik kampus dimanapun kalian berada serta kalian harus bangga karena kalian merupakan orang – orang pilihan melalui tahapan seleksi yang ketat. Sekali lagi saya ucapkan selamat dan tetap menjalankan program – program tersebut dengan baik dan benar,” Ungkap Firman Hakim,SH,.M.Si selaku Ka.Biro Humas SJakhyakirti dan juga Dosen yang banyak aktif di organisasi – organisasi yang Kalibernya Nasional. 


    Acara Pelepasan Mahasiswa Program MSIB Batch 6 Universitas Sjakhyakirti berakhir sesi foto bersama. Para mahasiswa siap melangkah ke tahap berikutnya dalam perjalanan pendidikan dan pengembangan diri mereka, membawa serta pesan-pesan berharga yang akan membimbing mereka di dunia kerja yang menantang.


    Hendra

    Komentar

    Tampilkan