-->
  • Jelajahi

    Copyright © Metronewstv.co.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kominfo Nisel


    Dinkes Kab Nisel

    Sports

     

    PJ GUBERNUR Kalbar HARISSON : Hadiri Apel Kesiapan Pengamanan Imlek DAN Pemilu 2024

    Metronewstv.co.id
    Saturday, February 10, 2024, 12:10 WIB Last Updated 2024-02-10T05:10:23Z

    PONTIANAK - Dalam rangka persiapan pengamanan Perayaan Imlek dan Cap Go Meh dan pengamanan menjelang Pemilu Tahun 2024, Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, dr. Harisson, M.Kes., menghadiri Apel Pengecekan Kesiapan Personel serta Almatsus dan Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Kewilayahan Mandiri Liong Kapuas 2024 yang dipimpin langsung oleh Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Kalbar, Irjen Pol. Pipit Rismanto, S.I.K., M.H., di Lapangan Jananuraga Polda Kalbar, Jum'at (9/2/2024).


    Melalui amanatnya, Kapolda Kalbar berharap Perayaan Imlek, Cap Go Meh dan Pemilu 2024 di Kalbar dapat berjalan dengan aman dan lancar. Dirinya meminta seluruh personel untuk tetap fokus menjelang kegiatan-kegiatan besar di Kalbar.


    "Yang harus diperhatikan, tahun ini Perayaan Imlek dan Cap Go Meh di Kalbar memiliki kompleksitas tersendiri, selain memiliki kerawanan konflik horizontal bernuasa SARA, Imlek juga bertepatan dengan tahapan akhir kampanye, masa tenang, pemungutan dan penghitungan suara Pemilu 2024. Sehingga dibutuhkan kekuatan ekstra dan strategi khusus dalam menyiapkan personel," ujarnya.


    Kapolda menyebut Operasi Liong Kapuas 2024 dilaksanakan selama 17 hari, dari mulai tanggal 9 sampai dengan 25 Februari 2024 dengan personel sebanyak kurang lebih 764 orang.


    "Operasi ini mencakup 8 (delapan) daerah operasi prioritas antara lain Polresta Pontianak, Polres Kubu Raya, Polres Mempawah, Polres Singkawang, Polres Sambas, Polres Bengkayang, Polres Sintang dan Polres Ketapang. Sedangkan Polres lainnya melaksanakan kegiatan rutin atau kegiatan imbangan," tuturnya.


    Terakhir dirinya kembali berharap seluruh Personel yang terlibat Operasi Liong Kapuas 2024 dan Pengamanan Pemilu 2024 dapat dilaksanakan dengan sungguh-sungguh.


    "Semoga tugas pengamanan ini menjadi ladang amal ibadah kita semua. Prioritaskan keselamatan pribadi dan masyarakat, selalu waspada jangan underestimate," tutup Kapolda.


    Pj. Gubernur Harisson berharap seluruh rangkaian Perayaan Imlek dan Cap Go Meh Tahun 2024 dapat berjalan dengan baik, aman dan lancar. 


    “Selamat Tahun Baru Imlek bagi seluruh masyarakat Kalimantan Barat yang merayakan. Junjung tinggi toleransi dan kemajemukan. Jaga keamanan dan kondusifitas bersama, serta kelancaran dalam mobilisasi. Tetap utamakan keselamatan di perjalanan”, ucap Harisson.


    Setelah Apel Gelar Pasukan, Pj. Gubernur bersama Kapolda Kalbar dan Forkopimda Kalbar mengecek langsung kesiapan para personel pengamanan serta sarana pengamanan personel.


    Tak hanya itu, agenda ini juga dirangkaikan dengan simulasi pengamanan terhadap Pemilihan Umum Tahun 2024, yang mana para personel memamerkan skill dan SOP pengamanan jika terjadi suatu kericuhan.


    Agenda tersebut turut dihadiri Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata Kalbar, Windy Prihastari, S.STP., M.Si., beserta beberapa Kepala Perangkat Daerah Kalbar terkait, Forkopimda Kalbar dan PJU Polda Kalbar.(Wnd)


    (Musa)

    Komentar

    Tampilkan