Melawi, Kalbar - Fenomena potret bangunan sekolah SDN.29 Batu Lintang Nanga Kayan Kecamatan Nanga Pinoh Kabupaten Melawi Kalimantan Barat ini Sekolah milik pemerintah sangat-sangat memprihatinkan.
Dimana kondisinya sudah sangat jauh dari kata layak untuk di huni siswa untuk belajar. pantauan lansung tim Awak Media ini di lapangan, terlihat jelas beberapa lantai beton bagian ruangan kelas dan teras sekolah sudah pada ambruk.
Salah satu guru sekolah tersebut saat di komfirmasi lansung Awak Media ini Dia menyampaikan semenjak saya datang di sini sudah 1 tahun lebih keadaan sekolah sudah seperti ini ruang kelas dan teras yang sudah pada ambruk sangat berpotensi membahayakan bagi para siswa, namun proses belajar-mengajar tetap kita lakukan",ucapnya kepada media ini.
Namun seluruh meja dan kursi berpindah dari tempat semula untuk mencari sudut-sudut ruangan yang tidak mengalami ambruk.
Selain ambruk, plafon dek ruang kelas sudah terlihat pada lepas. Hal ini tentunya sangat memprihatinkan juga membahayakan nyawa para guru dan siswa saat melakukan proses belajar mengajar di dalam ruang kelas. Tidak hanya itu, kondisi lantai juga sangat kuat reyot dan goyang.sebenarnya memang kondisinya tidak layak dan tidak memenuhi standar lagi untuk di tempati.
"Kadus Batu Lintang menyampaikan bangunan sekolah ini kalau tidak salah di bangun pada masa kepala sekolah sebelumnya.dan usia bangun sebenrnya masih tergolong baru sekitar tahun 2018 namun kondisi sudah seperti sekarang ini sekolah dengan jumlah 8 guru dengan jumlah siswa 70an lebih siswa ini",ucap Kadus.
Begitu juga kursi dan meja serta fasilitas lainnya pun sangat cukup memprihatinkan. Fasilitas di ruang kelas untuk penunjang sarana belajar juga tidak mendukung.
Bahkan perumahan guru yang seharusnya menjadi tempat tinggal para guru pun tidak ada hanya skat ruangan sekolah untuk dipergunakan para guru.Dan kondisinya yang sangat tidak layak untuk ditinggali.
Kepala Sekolah, SDN 29 tersebut menyampaikan kepada Awak Media ini melalui via whatshaff bahwa sekolah ini sudah lama saya usulkan untuk mendapatkan rehap bahkan saya bersama unsur masyarakat sudah juga menghadap bagian yang terkait masalah rehap sekolah dan kami di janjikan tahun kemarin dan saya juga dan di tahun yang sama ketemu dengan pak kadis beliau mengatakan di tahun 2024 ini jadi saya menunggu informasi selanjutnya",ucap Kepsek Rabu,24/01/24
"Kesempatan yang sama Kadis Pendidikan Yuseno, di komfirmasi media ini juga ,Dia menyampaikan terkait hal tersebut" Ya pak masih kami usahakan tahun depan",ucap Yuseno
Meski kondisi sekolah tersebut jauh dari kata layak, namun semangat belajar siswa dan para guru dalam hal mengajar tidak pernah padam.
(Musa)