-->
  • Jelajahi

    Copyright © Metronewstv.co.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kominfo Nisel


    Dinkes Kab Nisel

    Sports

     

    Tingkatkan Kerjasama, Babinsa Bersama Masyarakat Gotong-Royong Bersihkan Saluran air

    Metronewstv.co.id
    Sunday, December 24, 2023, 11:27 WIB Last Updated 2023-12-24T04:27:20Z

    Mamasa - Personil Babinsa Koramil 1428-01/Mamasa Bersama Masyarakat Desa Tawalian Melaksanakan kegiatan karya Bakti bertempat di Desa Tawalian Timur Kecamatan Tawalian Kabupaten Mamasa, Minggu (24/12/2023)


    Hadir pada kegiatan tersebut Pak Camat Tawalian, Danramil 1428-01/Mamasa, Kades Tawalian Timur, Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Masyarakat desa setempat.


    Gotong royong atau kerja bakti sering dilakukan di beberapa kegiatan masyarakat di wilayah, kegiatan gotong royong sangatlah bermanfaat untuk memperkokoh persatuan dan juga menumbuhkan kepedulian masyarakat terhadap lingkungan sekitar.


    Babinsa Serka Tallulangi yang ikut dalam kegiatan mengatakan bahwa untuk kali ini gotong royong pembersihan desa di fokuskan pada saluran-saluran air. Hal ini untuk mengantisipasi tersumbatnya saluran air di saat musim hujan.


    “Agar saluran air bisa berjalan sesuai fungsinya dengan lancar di saat musim penghujan. Kita bersihkan apabila terdapat sampah yang membuat saluran tersumbat. Selokan kita keruk karena ada tanah yang menumpuk, dengan begitu selokan bisa berfungsi dengan baik.”ungkap Babinsa.


    “Selain pembersih selokan, juga dilakukan pembersihan di tempat-tempat yang mudah mengakibatkan banjir diwaktu hujan dan penimbunan jalan-jalan yang berlubang.”tutup Babinsa Serka Tallulangi


    (Arb)

    Komentar

    Tampilkan