-->
  • Jelajahi

    Copyright © Metronewstv.co.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kominfo Nisel


    Kab. Banyuasin

    Sports

    Bazisokhi Hulu Secara Resmi Buka Konsultasi Publik Revisi Zonasi KKP di Kabupaten Nias Utara

    Metronewstv.co.id
    Wednesday, December 6, 2023, 18:58 WIB Last Updated 2023-12-06T11:58:39Z

    Nias Utara - Untuk meningkatkan potensi perikanan di Nias Utara,Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Sumatera Utara selenggarakan konsultasi publik dalam rangka revisi zonasi Kawasan Konservasi Perairan (KKP) Sawo dan Lahewa Nias Utara, di TC Osseda Kecamatan Lotu. Senin (04/12/2023).


    Turut hadir Polairud Polres Nias,TNI Angkatan Laut,Kepala SKPD lingkup Kab.Nias Utara,Pimpinan Yayasan Konservasi Pesisir  Indonesia ( YAKOPI ),Kelompok Nelayan,Konservasi Indonesia,Perwakilan lainnya.


    Bazisokhi Hulu sebagai Asisten II,yang mewakili Bupati Nias Utara membuka secara resmi konsultasi ini yang didampingi oleh Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Nias Utara, Sabar Jaya Telaumbanua.


    Dalam kata sambutannya menyampaikan "Kami berharap kepada Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Sumatera Utara supaya semua kegiatan dapat berkesinambungan kedepan maka mari saling bersinergi antara semua pihak yang terlibat, ada dari Kepolisian dan juga TNI yang bersama-sama menjaga zona konservasi ini," tuturnya.


    Zulfiwandi Siregar sebagai Kepala Seksi yang mewakili Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Sumatera Utara, dalam sambutannya mengharapkan masukan dan saran pada kosultasi publik dalam rangka revisi zonasi Kawasan Konservasi Perairan (KKP) Sawo dan Lahewa Nias Utara ini.


    Hari ini kita melaksanakan konsultasi publik, kami mengharapkan saran dan masukan dari kita semua, yang nantinya kami akan teruskan ke Kementerian Kelautan dan Perikanan, mudah-mudahan kedepannya setiap tahun akan ada kegiatan yang akan kita laksanakan di Nias Utara ini dengan suport bersama teman-teman Konservasi Indonesia (KI), paparnya.


    Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Nias Utara, Sabar Jaya Telaumbanua, menitipkan harapan untuk memajukan dan mengembangkan potensi perikanan di wilayah perairan Nias Utara.


    Sembari berharap untuk segera di  tindaklanjutin pembentukan dan penempatan UPTD di kepulauan nias, pembentukan kelompok masyarakat pengawas (pokmaswas), pembentukan lembaga pengelola KKPD di tingkat desa, review zonasi KKPD, sosialisasi dan publikasi.


    (Sukardi Gea)

    Komentar

    Tampilkan