Sanggau, - Telah terjadi Insiden Kebakaran Bis Damri sekitar pukul 23.00 di jalan Sanggau –Bodok, Kelurahan Bunut, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau atau tidak jauh dari pintu gerbang kota Sanggau, Kamis (23/11/2023) malam.
Berdasarkan keterangan saksi api berasal diperkirakan dari ruang mesin yang berada dibelakang bus tersebut dan menghanguskan seluruh bus.Saat kejadiaan penumpang berhamburan keluar untuk menyelamatkan diri.
Kasat Lantas Polres Sanggau ketika dikonfirmasi menyampaikan bahwa kebakaran bis yang membawa penumpang dan sopir berjumlah 22 orang tersebut sedang daam perjalanan dari Kapuas Hulu ke Pontianak.
“Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut namun hanya kerugian materil saja dan penyebab kebakaran diperkirakan dari konsleting listrik, saat ini anggota masih di lapangan untuk melakukan evakuasi dan api di bus telah dapat dipadamkan oleh regu pemadam Kebakaran Kabupaten Sanggau,”tutupnya.
Musa/Admin