Pasaman Barat - PGRI Kecamatan Talamau melakukan kegiatan lomba Mars dalam rangka penyambutan dirgahayu HUT PGRI KE 78 dan HARI GURU NASIONAL 2023.
Kegiatan ini adalah kegiatan hari kedua yang dilakukan di gedung anak nagari kecamatan talamau.
Acara berlangsung hari Jumat (24/11/2023) yang di hadiri korwicam Talamau H SARMAN Spd ,tim penilai dan guru guru dari tingkat TK,SD,SLTP dan SMU.
Dalam kegiatan tersebut isi dengan lembaga sekolah yang berada kecamatan talamau, Ketua PGRI Kecamatan Talamau AFRIADI S.Pd M.pd memberikan aspirasi atas kegiatan ini dan berharap PGRI kedepannya agar lebih baik dan lebih berpotensi lagi dalam bidang pendidikan...
Kegiatan langsung dibuka oleh ketua korwilcam kecamatan talamau, Dalam sambutannya beliau sangat mengaspirasi atas kegiatan tersebut sangat besar harapan agar PGRI kedepannya memberikan dan mencetuskan generasi bangsa yang lebih berpotensi dalam bidang pendidikan.
Kegiatan ini diisi oleh 9 sekolah yang berada di kecamatan talamau diantaranya
1-Bait Al Makmur
2-Gugus 4
3-MTs Istiqomah
4-SMA 1 Talamau
5-Gugus 3
6-SMP N 1 Talamau
7-Gugus 2
8-MTs PP Ma Alip
9-Gugus 1
Kegiatan berlangsung meriah para anggota PGRI yang tampil mengisi acara ini berantusias dan bersemangat.
Kesemangtan dan keantusian itu menyesuaikan moto PGRI "TRANSFORMASI GURU MEMUJUDKAN INDONESIA MAJU"
Dengan moto ini melambangkan partisipasi guru atas kerja kerasnya dalam bidang pendidikan menjadikan anak anak bangsa yang bisa berjuang dan memiliki imtak dan imteq dan bisa mewujudkan Indonesia maju.
Dan memiliki generasi bangsa yang memiliki SDM yang bisa bergerak dan berjuang di masyarakat nantinya.
(Tanjung)