-->
  • Jelajahi

    Copyright © Metronewstv.co.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kominfo Nisel


    Dinkes Kab Nisel

    Sports

     

    Warga Dukuh Linggojoyo Kesulitan Air Bersih, Kapolres Pekalongan Berikan Bantuan Sumur Bor dan Pompa Air

    Saturday, September 9, 2023, 16:48 WIB Last Updated 2023-09-09T09:48:17Z


    Pekalongan
    , – Polda Jateng – Musim kemarau panjang yang melanda wilayah Kabupaten Pekalongan berdampak pada kesulitan air bersih di beberapa desa dan dukuh-dukuh. Salah satunya di Dukuh Linggojoyo Rt. 2/3 Desa Kalijoyo Kecamatan Kajen Kabupaten Pekalongan. Terkait hal itu, sebagai bentuk kepedulian Polri dan untuk mengatasi kesulitan warga, Kapolres Pekalongan AKBP Wahyu Rohadi, S.I.K., M.H  memberikan  bantuan kepada warga Linggojoyo dengan membuatkan sumur bor dan pompa air, Jumat (08/09/23).



    Secara geografis Desa Kalijoyo sebenarnya diapit oleh beberapa sungai, dimana selama ini Kalijoyo tidak pernah kekeringan, akan tetapi tahun ini warga kesulitan mendapatkan air bersih karena kemarau yang sangat panjang. Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Desa Kalijoyo Nurmito saat memberikan sambutan dalam penyerahan bantuan sumur bor dan pompa air dari Kapolres Pekalongan.



    Dalam kesempatan itu, ia menyampaikan ucapan terima kasih atas apa yang telah diberikan oleh Kapolres Pekalongan.



    “Terima kasih kepada Kapolres Pekalongan atas apa yang telah diberikan hari ini. Selama ini kami menanti adanya air bersih, dan alhamdulillah hari ini bisa terlaksana,” ujar Nurmito.



    Dijelaskannya, warga Linggojoyo ini sebelumnya susah payah mencari air ke desa lain atau mencari sumber-sumber air di sebelah Desa. Kepala desa berpesan kepada seluruh warga Desa Kalijoyo untuk bisa menjaga dan memelihara fasilitas yang sudah ada.



    Sementara itu, Kapolres Pekalongan AKBP Wahyu Rohadi mengatakan, bahwa hari ini Polda Jawa Tengah secara serentak di 35 Kabupaten dan Kota melaksanakan kegiatan bakti sosial berupa bantuan sumur bor dan pompa air.



    “Kebetulan untuk wilayah di Kab. Pekalongan ini berada di Dukuh Linggojoyo, yang mana kita melaksanakan bantuan berupa sumur bor dan pompa air. Alhamdulillah juga, di kedalaman kurang lebih 12 meter kita sudah bisa mendapatkan sumber airnya,” ujarnya.



    “Tentunya ini semua berkat kerjasama yang baik antara Polri, TNI, PDAM serta dari pemerintah desa,” lanjut Kapolres.



    Dijelaskannya, dari data BPBD ada 5 wilayah yang masuk zona merah daerah kekeringan, diantaranya Kajen, Karanganyar, Karangdadap, Paninggaran dan Wonopringgo. Dan salah satu di Kecamatan Kajen yaitu di Dukuh Linggojoyo.



    “Mohon dukungannya, mudah-mudahan zona-zona merah yang ada di Kabupaten Pekalongan nanti akan dapat kita jangkau semuanya,” ungkap AKBP Wahyu Rohadi.



    Kapolres juga berharap kepada warga untuk tetap menjaga kesehatan dan kekompakan di lingkungan keluarga.



    “Jika ada sesuatu hal, jangan diambil tindakan sendiri, tapi tolong disampaikan ke Pak Bhabin,” pungkasnya.



    Kegiatan bakti sosial yang dilakukan di halaman Mushola Nurul Iman Dukuh Linggojoyo Desa Kalijoy ini, selain Kapolres juga dihadiri juga oleh PJU Polres Pekalongan, Kapolsek jajaran, Direktur PDAM Kab.  Pekalongan, Forkopimcam Kajen, Kepala Desa Kalijoyo beserta perangkat serta warga Desa Kalijoyo. 



    Penulis : Tika

    Editor : Admin

    Komentar

    Tampilkan