Kaur, - Epsan Sumarli terpilih sebagai Ketua DPC SPRI Kabupaten Kaur, mengungguli tiga calon lainnya pada Muscab ke-2 DPC SPRI Kabupaten Kaur, yang dilaksanakan di aula Hotel D’Musangking Padang Tinggi Kecamatan Tanjung Kemuning, Jum’at, (01/09/2023),
Musyawarah Cabang (Muscab) DPC SPRI Kabupaten Kaur yang ke-2 tahun 2023 ini mengambil tema “Semangat Pembaruan DPC SPRI Kabupaten Kaur, Wujudkan Pimpinan Progresif, Kreatif, Tangguh dan Amanah.”
Pelaksanaan Muscab ke-II ini dipimpin oleh Ilpi Tarmawan, Ia mengatakan, Agenda utama muscab ke-2 adalah pemilihan Ketua Dewan Pimpinan Cabang Serikat Pers Republik Indonesia (DPC SPRI) Kabupaten Kaur masa bakti 2023-2028. Ada 4 calon yang mendaftar, diantaranya : 1. Kulman, 2. Apen Rozali. 3. Amli. 4. Epsan Sumarli.
Musyawarah Cabang ini dibuka pukul 13.00 Wib dan berakhir sekira pukul 16.00 Wib, Pemilihan ketua DPC SPRI Kaur di laksanakan secara Demokarsi, setelah perhitungan suara Epsan Sumarli yang mendapat suara terbanyak, ungkapnya.
Epsan Sumarli atau sering dikenal Eep Kinal mengapresiasi atas kerja keras teman-teman Panitia Muscab dan anggota DPC SPRI Kaur, dalam kegiatan Muscab yang kedua ini atas terselenggaranya acara Muscab ke-2 ini, sekaligus berterima kasih atas terpilihnya ia sebagai ketua DPC SPRI Kabupaten Kaur periode 2023-2028.
Lanjutnya, Ketua DPC SPRI Kabupaten Kaur Terpilih periode 2023-2028, Epsan Sumarli yang sering di panggil Eep Kinal, menyampaikan apresiasinya atas kepercayaan yang diberikan anggota DPC SPRI Kaur kepadanya. Ia akan segera melengkapi kepengurusan dan merumuskan program kerja prioritas kedepan demi terciptanya DPC SPRI yang lebih baik dan lebih maju, ungkap Eep.
"Eep juga berharap dengan adanya Muscab DPC SPRI Kaur yang ke-2 ini, semoga teman-teman DPC SPRI Kabupaten Kaur bisa lebih soliditas, loyalitas dan selalu menjaga kekompakan dan terkoneksi. serta dapat mempublikasikan pemberitaan yang lebih elegan dan bisa diterima oleh warga masayarakat Kabupaten Kaur," harapnya.
Penulis : Ilpi. T
Editor : Admin