-->
  • Jelajahi

    Copyright © Metronewstv.co.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kominfo Nisel


    Kab. Banyuasin

    Sports

    MAN 1 Aceh Tengah Akan Gelar kegiatan "Keintes Camp" untuk penggalang di Kabupaten Aceh Tengah

    Metronewstv.co.id
    Tuesday, August 8, 2023, 14:19 WIB Last Updated 2023-08-08T07:19:55Z


    Aceh Tengah
    , - Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Aceh Tengah akan mengadakan kegiatan perlombaan pramuka tingkat penggalang se-kabupaten Aceh Tengah bertempat di MAN 1 Aceh Tengah, Jl. Lebe Kader, Kemili, Kec. Bebesen, Kabupaten Aceh Tengah, Aceh.


    Kepada metronewstv.co kegiatan ini di konfirmasi akan dilaksanakan pada tanggal 11 agustus sampai 13 agustus 2023.


    Ketua panitia, Duha Indrawansyah mengatakan kegiatan ini merupakan kegiatan perdana yang dilaksanakan gugus depan MAN 1 Aceh Tengah dan di khususkan bagi para anggota pramuka ditingkat penggalang.


    "Kegiatan ini merupakan kegiatan pertama dan di khususkan untuk penggalangan di kabupaten Aceh Tengah sebagai ajang silaturahmi, dan kegiatan ini akan berkelanjutan ditahun-tahun berikutnya." Ungkap pria yang akrab disapa Duha tersebut.


    Hal ini juga dibenarkan oleh kepala madrasah aliyah negeri 1 Takengon Drs. Riswan Basri, ia mengungkapkan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mengasah kembali skil keterampilan pramuka di tingkat penggalang.


    "Tujuannya bagaimana pramuka kita hidup di Kabupaten Aceh Tengah, agar bisa mengasah keterampilan dan kemampuan terutama kedisiplinan bagi tingkat penggalang." Ungkapnya.


    Ia juga menyampaikan ada lima kegiatan yang akan diperlombakan, dan semuanya bertujuan untuk melatih kemandirian dan kedisiplinan para tunas-tunas muda di Kabupaten Aceh Tengah.


    "Ada lima perlombaan yang akan dilakukan, diantaranya ialah lomba pionering, lomba cerdas cermat pramuka, lomba ketangkasan baris berbaris, hiking, dan pentas seni," sambungnya.


    Drs. Riswan Basri juga berharap kepada keluarga besar pramuka Aceh Tengah untuk mendukung kegiatan ini, karena ini untuk generasi kita agar kedepan wawasannya bisa berkembang lagi.


    Penulis : Diky Mahrezeki

    Editor: Admin 

    Komentar

    Tampilkan