-->
  • Jelajahi

    Copyright © Metronewstv.co.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kominfo Nisel


    Kab. Banyuasin

    Sports

    Cilegon Start Aquatik Berkomitmen Terus Ciptakan Bibit-bibit Atlet Renang dan Selam Terbaik

    Metronewstv.co.id
    Saturday, June 17, 2023, 21:08 WIB Last Updated 2023-06-17T14:08:56Z


    CILEGON
    , - Cilegon Star Aquatik (CSA) berkomitmen untuk terus menciptakan bibit-bibit atlet renang dan selam terbaik untuk mewakili kota Cilegon di tingkat Provinsi, Nasional, dan Internasional.


    Hal tersebut dikatakan Ketua CSA Kota Cilegon Gega Wira Patria, saat ditemui di sela-sela Latihan para Atlet Renang di Asa Sport Center yang berlokasi di Jl. KH. Wasyid, Sukmajaya, Kec. Jombang, Kota Cilegon, Banten 42414. Jumat, (16/6/2023).


    "Kami akan terus memberikan pelatihan renang yang berkualitas, baik Dari segi Fisik, teknik renang, serta pelatihan mental yang kuat untuk para atlet," Kata Gega.


    "Saya optimis kedepannya Cilegon Star Aquatik akan jauh lebih baik ldan berkomitmen akan Terus menciptakan bibit atlet renang Terbaik, alhamdulillah kita sekarang sudah mempunyai 14 pelatih yang siap membawa Cilegon Star Aquatik ini lebih baik lagi," Ucap Gega.


    "Selain Renang, Cilegon Star Aquatik juga melatih atlet Selam, jadi akan ada banyak peluang yang bakal kita dapatkan demi terciptanya bibit bibit atlet terbaik," Sambungnya.


    Selain itu, Gega menyampaikan bahwa tujuan didirikannya Cilegon Star Aquatik adalah guna menciptakan bibit atlet renang dan selam terbaik, hal ini dibuktikan dengan terlampauinya capaian target yang ditargetkan oleh walikota Cilegon, Heldy Agustian kepada CSA pada perhelatan porprov lalu.


    "Cilegon Star Aquatik (CSA) adalah Club/Komunitas renang di Kota Cilegon yang berdiri sejak tahun 2018 dan di SAH Kan oleh Pengcab PRSI Kota Cilegon pada tanggal 15 September 2018, bertujuan untuk menciptakan bibit-bibit atlet renang dan selam terbaik," Kata Gega.


    "Awalnya kami membina hanya sekitar 10 sampai 20 member, sekarang alhamdulillah sudah sampai ratusan member, anak kota Cilegon, alhamdulillah seiring berjalannya waktu kita bisa dipercaya masyarakat cilegon dan membuktikan bahwa Club Cilegon Star Aquatik (CSA) ini mampu menciptakan bibit-bibit atlet renang unggulan," Ujar Gega.


    “Prestasi terbaru di bulan Juni ini, alhamdulillah kita (Cilegon Star Aquatik) memperoleh 2 perenang terbaik, dan menjadi club terbaik di kejuaraan Bupati Cup di Citra Raya Tangerang, pada tanggal 10-11 Juni 2023, dan di Asa sport Kejuaraan Renang antar pelajar, kita mendominasi dari 8 atlet renang terbaik, 7 perenang terbaik berasal dari Cilegon Star Aquatik (CSA), dan kita juga meraih juara ke 3 di tingkat Nasional di kejuaraan Indonesia Open pada bulan Desember," Jelas Gega.


    "Kita bangga bisa membuktikan juga kepada walikota Cilegon di PorProv, dari pencapaian yang di targetkan oleh pak walikota 3 Emas, alhamdulilah kita juga berhasil memperoleh 6 emas, 4 emas individu, dan 2 emas beregu atau estafet, serta Anak-anak pernah mencetak prestasi baik di tingkat kota, provinsi, maupun Nasional," Ujar Gega.


    "Maka daripada itu saya berharap kepada pemerintah kota Cilegon, KONI Cilegon, dan Pengcab PRSI Kota Cilegon agar bisa lebih perhatian kepada Club kami (Cilegon Star Aquatik) khususnya untuk sarana dan prasarana untuk berlatih, baik fasilitas kolam, dan keterbatasan jam latihan, karena kita Selama ini berlatih di tengah ramainya perenang Umum, sehingga konsentrasi atlet Renang sering terganggu, sedangkan di Cilegon kolam yang memiliki Dimensi yang layak, sangatlah terbatas, Tuturnya.


    Penulis: Vie

    Editor: Admin 

    Komentar

    Tampilkan