-->
  • Jelajahi

    Copyright © Metronewstv.co.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kominfo Nisel


    Kab. Banyuasin

    Sports

    Bentuk Rasa Syukur, SDN Kubang Sepat 1 Cilegon Gelar Tasyakuran Pelepasan Siswa-siswi Kelas VI

    Admin
    Friday, June 9, 2023, 12:07 WIB Last Updated 2023-06-09T05:07:57Z


    Cilegon, -
    SD Negeri Kubang Sepat 1 Cilegon menggelar Tasyakuran Pelepasan Siswa-siswi Kelas VI Tahun Pelajaran 2022-2023. Bertempat di depan halaman sekolah, Kelurahan Citangkil, Kecamatan Citangkil. Kamis, (08/06/2023).


    Kegiatan tersebut di rangkai dengan kegiatan Gelar Karya yang sebelum nya sudah di laksanakan pada tanggal 07 sehari sebelum kegiatan Tasyakuran pelepasan siswa-siswi kekas VI. Ada 81 siswa-siswi yang lulus 100% dengan jumlah 10 yang berprestasi. 


    "Alhamdulilah hari ini adalah Tasyakuran pelepasan siswa-siswi kelas VI SD Negeri Kubang Sepat 1 yang di rangkai kegiatan nya dengan Gelar Karya karena kita acara itu 2 hari ya dari kemarin Gelar Karya lalu dilanjut hari ini dengan pelepasan siswa-siswi kelas VI," ucap Milhah Kepala SD Negeri Kubang Sepat 1 usai acara.


    "Hari ini adalah Moment untuk kenangan anak anak yang di kemas dalam Tasyakuran agar anak-anak bersyukur sudah berhasil lulus menyelesaikan ujian dan bisa melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi. Siapa pun itu harus melanjutkan pendidikan sampai setinggi mungkin," ucapnya.



    Dijelaskan Milhah, kegiatan ini atas kerjasama dan dukungan oleh Komite dan juga dengan para wali murid sehingga acara bisa terlaksana dan berjalan dengan lancar dan sukses.


    "Saya ucapkan terimakasih kepada dewan guru yang sudah bekerja keras dan untuk ketua komite dan seluruh panitia serta wali murid yang sudah mendukung suksesnya terselenggaranya kegiatan ini," pungkasnya.


    Ditempat yang sama, Ketua komite SD Negeri Kubang Sepat 1 Cilegon, Khairullah menjelaskan bahwa acara Tasyakuran Pelepasan Peserta Didik kelas VI ini merupakan kesepakatan hasil dari musyawarah wali murid dan tidak ada paksaan dari pihak sekolah. Dikatakannya, Karena ini bukan hajat orang satu tapi hajat orang banyak. Baik itu komite, dewan guru, wali murid bahkan masyarakat disini ikut serta mensukseskan acara tasyakuran SD Negeri Kubang Sepat 1 Cilegon.


    "Dari semua itu tidak ada paksaan dari pihak sekolah, karena kami dari komite adalah wadah dari aspirasi dewan guru dan juga wali murid tidak ada hal-hal yang saya tutup-tutupi. Karena memang saya kumpulkan dari semua wali murid antusias luar biasa bahkan kepinginnya meriah," ucapnya.


    "Jika ada wali murid yang tidak mampu kita tidak paksakan kita support baik itu dari komite, pengurus komite dan dari donatur kita subsidi silang," sambungnya.


    Khairullah juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh orang tua murid, panitia, serta paguyuban dan jajaran komite atas terselenggaranya acara ini berjalan lancar dan sukses.


    "Saya sangat berterimakasih kepada orang tua wali murid, paguyuban juga panitia, serta jajaran komite sekolah yang telah sukses menyelenggarakan acara ini dengan sangat meriah," pungkasnya.


    Penulis : Vie

    Editor : Admin

    Komentar

    Tampilkan