-->
  • Jelajahi

    Copyright © Metronewstv.co.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kominfo Nisel


    Kab. Banyuasin

    Sports

    Memperingati Hari Diknas Kota Pematang Siantar Setiap Sekolah PAUD,SD Dan SMP Serentak Menggunakan Pakian Etnis Simalungun

    Metronewstv.co.id
    Wednesday, May 3, 2023, 15:40 WIB Last Updated 2023-05-27T09:08:23Z


    SIANTAR
    , - Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) pada 3 Mei 2023, setiap sekolah PAUD, SD, dan SMP di Kota Pematang Siantar, serentak mengenakan pakaian Budaya Etnis Simalungun.


    Surat yang diterbitkan Kepala Dinas Pendidikan per tanggal 18 April lalu dalam rangka memperingati Hardiknas, Rudol Barmen Manurung mengimbau kepada seluruh guru dan pegawai dalam pelaksanaan upacara agar mengenakan pakaian Budaya Etnis Simalungun. Dan untuk siswa/i dianjurkan berpakaian upacara umumnya.


    Menurut Barmen saat dikonfirmasi via telepon genggamnya, ia mengatakan bahwa anjuran dalam mengedepankan kearifan lokal (Pakaian Budaya Simalungun) adalah kata sambutan dari Menteri Pendidikan dan Budaya Republik Indonesia. Sehingga, implementasinya harus diikuti oleh setiap daerah di Indonesia.


    “Kita dari Disdik Siantar sebatas mengimbau. Tentunya ada juga imbauan dari Kementerian Pendidikan dan Budaya. Peringatan Hardiknas menyangkut kurikulum merdeka. Sudah tiga tahun kita menjalankan kurikulum merdeka yang berkaitan dengan kearifan lokal,” kata Barmen.


    Untuk mengetahui sekolah-sekolah yang menjalankan imbauan tersebut, Barmen mengatakan meminta setiap laporan dokumentasi dari sekolah.


    “Iya, kita minta setiap dokumentasi foto dari sekolah. Dan imbauan yang disampaikan ke semua sekolah mulai dari PAUD, SD, dan SMP di Kota Pematang Siantar. Keseluruhan mengikuti imbauan yang kita sampaikan dari dinas,” terangnya.


    Selain itu, Barmen juga menambahkan, guru dan pegawai yang mengenakan pakaian Budaya Etnis Simalungun, ada juga kegiatan seperti perlombaan untuk anak didik di PAUD yaitu lomba kreatifitas mewarnai. Dan untuk siswa/i tingkat SD digelar lomba vokal solo.


    Penulis : JK Saragih

    Editor   : Admin

    Komentar

    Tampilkan