-->
  • Jelajahi

    Copyright © Metronewstv.co.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kominfo Nisel


    Kab. Banyuasin

    Sports

    Sijago Merah Hanguskan Rumah Nek Sahro Warga Desa Tanjung Beringin

    Metronewstv.co.id
    Wednesday, February 8, 2023, 12:56 WIB Last Updated 2023-05-27T09:14:36Z


    Banyuasin,–
    Kebakaran hebat menghanguskan rumah Nek Sahro, Selasa (07/02/2023) yang berlokasi di RT 09 RW 03 di Desa Tanjung Beringin Kecamatan Banyuasin III Kabupaten Banyuasin sekitar pukul 23.10 wib.


    Berdasarkan pantauan, si jago merah telah melahap habis rumah tempat tinggal nek sahro yang terbuat dari kayu tersebut. Nenek yang memiliki Satu anak Satu cucu berkebutuhan khusus ini tak kuasa menahan kesedihan karena harus kehilangan tempat tinggalnya.


    “Habis semua pak, sudah tidak ada lagi yang tersisa. Tinggal pakaian di badan”, ucapnya sambil menahan kesedihan.


    Mengetahui kejadian itu, Camat Banyuasin III langsung mendatangi lokasi kejadian. Didampingi  Ibu Kades Ira Haryani.


    “Sabar Nek, InsyaAllah Tuhan punya rencana yang lebih baik untuk Nek sahro dan keluarga, semoga semua ada hikmahnya “ujarnya.


    Kepada awak media merto news tv, Santo panggilan akrab Camat Banyuasin III ini menyampaikan kiranya ada pihak lain yang ingin meringankan beban Nek Sahro dapat langsung mendatangi lokasi atau berkoordinasi dengan RT setempat.


    “Sedikit bantuan kita mudah-mudahan dapat meringankan beban Nek sahro yang sedang terkena musibah, mari kita bergotong royong.


    Camat Banyuasin III Santo menambahkan untuk pemerintah desa tolong di data lagi untuk rumah rumah kayu yang sudah tua pasang listrik tahun 90 an kita akan cek satu persatu dan jangan sampai terulang lagi seperti kejadian ini dan nanti kita akan kirim surat resmi untuk PLN memantau jaringan yang ada di desa Tanjung Beringin.


     Lanjut camat InsyaAllah besok bantuan dari Bupati Banyuasin melalui BPBD, dinsos,  dan BAZNAS bantuan awal untuk nek sahro dan keluarga," tutupnya. 



    Penulis : Alam

    Editor : Filsuf T

    Komentar

    Tampilkan