-->
  • Jelajahi

    Copyright © Metronewstv.co.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kominfo Nisel


    Dinkes Kab Nisel

    Sports

     

    Pimpinan Umum/Pimpinan Redaksi Cahaya Group, Gelar Pertemuan Awal Tahun Baru 2023

    Metronewstv.co.id
    Sunday, January 15, 2023, 23:53 WIB Last Updated 2023-05-27T09:16:33Z

    Gunung sitoli, - Jum,at 12 Januari tahun 2023, Pimpinan Umum / Pimpinan Redaksi Media Cahaya Group (Cahayapost.com, Cahayapena.com, dan Sinaryaahowu.com), menggelar pertemuan dengan sejumlah Kepala Biro dan Wartawan Media Cahaya Group khusus yang ada di Kepulauan Nias, di Hotel Kaliki, Kota Gunungsitoli, Propinsi Sumatera Utara.


    Pada pertemuan ini, Pimpinan Umum / Pimpinan Redaksi ketiga media ini, Adv. Faahakhödödö Telaumbanua, S.H. alias Bung Fakha Tel berpesan kepada para Wartawan media ini agar menjadi Wartawan yang professional, kompeten dan solid.


    Pada pertemuan ini Bung Fakha Telaumbanua menegaskan, Dalam waktu dekat, kita akan mengadakan Diklat Jurnalistik untuk seluruh Wartawan Media Cahaya Group, baik yang ada di Kepualaun Nias, maupun yang ada di Biro lainnya seperti di Jawa Timur, DKI Jakarta, Medan, dan lainnya, dan berharap agar semua Wartawan kita mengikutinya, sehingga kedepan bisa mengikuti uji kompetensi wartawan, agar nantinya teman-teman semua bisa menjadi wartawan yang professional dan kompeten, tidak menjadi Wartawan abal-abal atau Wartawan bodrex.


    Lanjut bung Fakha, dalam melaksanakan tugas jurnalistik, agar Wartawan Media Cahaya Group tetap solid, menjunjung tinggi UU No. 40 tahun 1999 tentang Pers, Kode Etik Jurnalistik, dan Pedoman Pemberitaan Media Siber.

    Foto: Setelah Selesai Pertemuan Pimred Cahayapost.com, Cahayapena.com, dan Sinaryaahowu.com dengan sejumlah Wartawan Media Cahaya Group khusus yang ada di Kepulauan Nias, di Hotel Kaliki Kota Gunungsitoli

    Hormati dan junjung tinggi ketentuan peraturan perundang-undangan dalam melaksanakan tugas, penuhi rumus 5W+1H dalam penulisan berita, jangan menakut-nakuti orang dimanapun karena teman-teman sudah menjadi Wartawan, jangan memeras siapapun, jalankan tugas jurnalistik secara professional, jangan memihak dalam menulis berita, jangan memvonis, berita harus berimbang” harap Bung Fakha.


    Dikatakannya lagi, Pers sebagai salah satu pilar demokrasi, penegakkan supremasi hukum, dan lembaga kontrol sosial, agar bisa memperjuangkan demokrasi yang baik, penegakkan hukum yang benar, kritik dan kontrol sosial yang berimbang, serta memenuhi hak masyarakat untuk mengetahui informasi yang benar.


    Adapun pertemuan yang digelar oleh Pimred ini adalah khusus Wartawan Media Cahaya Group yang ada di Kepulauan Nias, dihadiri oleh sejumlah Tim Redaksi, Kepala Biro, Kepala Sub Biro dan Wartawan yang ada di Kepulauan Nias, sementara untuk Biro-Biro diluar Kepulauan Nias nantinya akan dilakukan pertemuan via zoom dan atau pertemuan tatap muka di daerah masing-masing.


    Pada kesempatan itu juga, Bung Fakha menyerahkan Surat Tugas kepada Superman Wa’u sebagai Kepala Biro Nias Selatan Cahayapena.com, dan Surat Tugas Harpendik Meiwan Waruwu sebagai Kepala Sub Biro Telukdalam Cahayapena.com.


    Untuk diketahui, Media Cahaya Group terdiri dari 3 Media yakni Media Online Nasional Cahayapost.com, Media Online Umum Cahayapena.com, Media Online Sinaryaahowu.com yang diterbitkan oleh PT. Media Cahaya Sarara Teholi (PT. MEDALI), dan didirikan oleh Advokat / Pengacara Faahakhödödö Telaumbanua, S.H. alias Bung Fakha yang juga Pimpinan Kantor Hukum Bung Fakha & Rekan, Direktur LBH CKM (Lembaga Bantuan Hukum Cahaya Keadilan Masyarakat), dan Ketua DPC HAPI (Himpunan Advokat Pengacara / Indonesia) Kepulauan Nias. 


    Penulis : ArL/ST

    Editor : Sartel

    Komentar

    Tampilkan