-->
  • Jelajahi

    Copyright © Metronewstv.co.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kominfo Nisel


    Dinkes Kab Nisel

    Sports

     

    Meraih Cita dan Citra Lomba Mandiri Tingkat Pramuka Penggalang LT 3 Kwarcab Kabupaten Karawang

    Metronewstv.co.id
    Sunday, January 22, 2023, 18:04 WIB Last Updated 2023-05-27T09:16:01Z


    Karawang
    , - Tingkat Pramuka Penggalang (LT 3) Kwarcab Kabupaten Karawang Tahun 2023 digelar di Bumi Perkemahan Jayakoncara Desa Tempuran Kec. Tempuran Kab. Karawang (21/01/2023).


    Dengan mengusung tema "Menggalang Prestasi Untuk Meraih Cita dan Citra Mandiri" kegiatan LT 3 dilaksanakan selama 3 hari, mulai tanggal 21 sampai dengan Januari 2023.


    Lomba Tingkat merupakan pertemuan Pramuka Penggalang dalam bentuk perlombaan baik beregu maupun perorangan atas nama regu yang biasa disingkat dengan LT. Diselenggarakan dalam bentuk perkemahan, lomba tingkat memiliki jenjang tingkat. LT 1 di tingkat gugus depan (Gudep) , LT 2 di tingkat Kwartir Ranting (Kwarran), kemudian LT 3 di tingkat Kwarcab atau Kabupaten. 


    Dalam kegiatan tersebut terdapat sejumlah bidang lomba mulai giat umum, giat perkemahan, giat keterampilan, giat wawasan kebangsaan, dan jelajah. Kegiatan ini diikuti oleh regu berprestasi dari 30 Kwartir Ranting di Kwartir Cabang Kabupaten Karawang.


    Upacara Pembukaan lomba pramuka ini dilaksanakan di hari Pertama yaitu berlokasi di Desa Jayanegara Kec. Tempuran Kab. Karawang yang telah berlangsung pada pukul 08.00 WIB hari Sabtu 21 Januari 2023 di hadiri perwakilan kakak - kakak ketua Kwarran, Pelatih, pembina pendamping setiap kwartir. Acara ini pun dibuka langsung oleh Kak H. Aep Syaepuloh selaku Kak Kwarcab Karawang sebagai Pembina Upacara Pembukaan Kegiatan LT 3 selanjutnya anak - anak peserta LT 3 ini longmarch berjalan kaki menuju Bumi Perkemahan Jayakoncara Desa Tempuran Kec. Tempuran Kab. Karawang.


    “Melalui lomba tingkat semoga menjadi perwakilan karawang untuk tingkat yang lebih tinggi dan LT 3 ini bukan hanya berlomba menjadi yang terbaik, tapi yang terpenting adalah mendapatkan pengalaman berharga sebagai generasi bangsa yakni belajar berdisplin, belajar menjadi pemimpin dan belajar dipimpin,” ujar kak H. Aep saat memberikan sambutan dalam pembukaan acara tersebut.


    Pemenang dari LT 3 ini berhak mewakili Kabupaten Karawang untuk mengikuti LT 4 yang diselenggarakan oleh Kwartir Daerah Jawa Barat bulan Maret nanti.


    Pada kesempatan itu pula, dilaksanakan penyematan Tanda Penghargaan Gerakan Pramuka sebnyak 64 orang mendapatkan Tanda Penghargaan Panca Warsa dari Kwartir Daerah Jawa Barat, 4 orang mendapatkan Tanda Penghargaan Dharma Bakti dan 1 orang mendapatkan Tanda Penghargaan Melati dari Kwartir Nasional Gerakan Pramuka. 


    “Kami mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah memberikan bantuan sehingga LT3 ini terlaksana dengan lancar,” pungkas kak H. Aep.


    Penulis: Sudarma

    Editor: Admin 

    Komentar

    Tampilkan