-->
  • Jelajahi

    Copyright © Metronewstv.co.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kominfo Nisel


    Dinkes Kab Nisel

    Sports

    376 buah bronjong diterima Kelompok Tani Hamparan Beringin Kumbang

    Metronewstv.co.id
    Friday, January 6, 2023, 22:14 WIB Last Updated 2023-05-27T09:17:20Z


    Kaur,–
    Pemerintah Daerah Kabupaten Kaur memberikan bantuan bronjong  sebanyak  376  buah kepada kelompok tani Hamparan Beringin Kumbang,  bertempat di halaman gedung serbaguna desa talang padang Kecamatan kinal. Kamis, (05/01/2023).


    Hadir dalam acara tersebut Bupati Kaur H. Lismidianto, SH, MH yang didampingi Asisten II Arsal Adelin, M.Pd, Kepala BPBD Jon Harimol, S.Sos, M.Si, Kepala Dinas PMD Asdyarman, S,Sos, Kepala Dinas Kominfosantik M. Jarnawi, M.Pd, Kepala Dinas PUPR Ismawar Hasdan, ST, M.Si 


    Kepala Desa Talang padang Edi Ismanto menyampaikan, ucapkan terimakasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Kaur yang telah membrikan bantuan bronjong sebanyak 376 buah kepada kelompok tani Hamparan Beringin Kumbang, dengan adanya bantuan yang diserahkan ini, sangat membantu dan meringankan masyarakat kami yang memiliki hamparan sawah di beringin kumbang” Ujar Edi


    “Semoga dengan bantuan bronjong  ini dapat melindungi sumber mata air atau lahan pertanian masyarakat di hamparan beringin kumbang, sehingga masyarakat bisa bertani dengan nyaman dan tenang,” Pungkas Edi 



    “Harapan kita kepada pemerintah Daerah bantuan-bantuan lainpun sangat di harapkan, yang tentunya bisa mendorong peningkatan ekonomi masyarakat baik melalui sektor pertanian maupun sektor yang lain,” Tutupnya.


    Bupati Kaur H. Lismidianto, SH. MH menyampaikan,  pemerintah daerah memberikan bantuan bronjong ini merupakan bentuk keseriusan untuk membantu masyarakat, walau dengan anggaran terbatas, tetapi pemerintah daerah selalu berusaha mengupayakan untuk memberikan bantuan kepada masyarakat, Ujar Bupati.


    “Kami ucapkan selamat kepada kelompok tani hamparan beringin kumbang yang telah mendapat bantuan bronjong sebanyak 376 buah, semoga dengan bantuan ini dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.”


    Muda-mudahan Saya bersama wakil saya, akan terus bekerja dengan maksimal untuk mensejahterakan masyarakat Kabupaten Kaur, tapi ini semua butuh dukungan dari berbagai pihak, “Bantu kami untuk pembangunan, kritik dan saran sangat kami butuhkan, namun tetap menekankan etika,” terang Bupati.


    “Sudah selama 1 Tahun 7 bulan kami menjabat, tapi belum bisa maksimal dalam memimpin, Karena salah satu penyebabnya adalah  pandemi, ini mengakibatkan anggaran dialokasikan ke penanganan covid 19, jadi kami mohon maaf. Alhamdulillah tahun ini sudah kembali normal, semoga apa yang dibutuhkan masyarakt bisa terakomodir semua,” Tutup Bupati.



    Penulis : Ilpitar

    Editor : Filsuf T

    Komentar

    Tampilkan