Lampung Timur, - Pemerintah desa Negara Nabung kecamatan Sukadana Kabupaten Lampung Timur terus meningkat pembangunan infrastruktur yang menjadi prioritas di butuhkan oleh Masyarakat setempat.
"Pembangunan infrastruktur yang kita bangun menggunakan Dana Desa (DD) tahun anggaran 2022 salah satunya Drainase yang ada di Dusun satu sepanjang 762 meter" Jelas AMIR HAMZAH Kepala Desa Negara Nabung ke Media Metronewstv.com id Selasa 20/12/2022.
"Kita membangun Drainase tersebut karena itu menjadi prioritas masyarakat sekitar dan jalan tersebut jalan alternatif penghubung Kantor pemerintah daerah Lampung Timur dengan Pengadilan Negeri dan Kantor KPU Lampung timur" jelasnya.
"Selain membangun infrastruktur Dana Desa tahun anggaran 2022 juga di gunakan untuk BLT DD sebagai mana perintah dari pemerintah pusat"tambahnya
Perlu di ketahui Desa Negara Nabung adalah salah satu desa yang ada di Lampung timur dan berdampingan dengan pusat perkantoran pemerintah daerah (Pemda)
Penulis : Novi
Editor : Admin