-->
  • Jelajahi

    Copyright © Metronewstv.co.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kominfo Nisel


    Dinkes Kab Nisel

    Sports

     

    Haru dan Bangga, 26 calon Tamtama Polri dinyatakan lulus terpilih panda Polda Sulteng

    Metronewstv.co.id
    Wednesday, November 23, 2022, 23:38 WIB Last Updated 2023-05-27T09:20:54Z


    Palu
    , - Haru dan bangga, itulah yang dirasakan orang tua dan peserta seleksi yang dinyatakan lulus terpilih dalam Sidang Kelulusan akhir Seleksi Penerimaan Tamtama Polri Tahun Anggaran (TA) 2023  di Polda Sulteng, Rabu (23/11/2022)


    Sidang Kelulusan akhir  di gelar secara terbuka dan dipimpin langsung oleh Karo SDM Polda Sulteng Kombes Pol Yudi Kurniawan,S.I.K.,M.Si. mewakili Kapolda Sulteng di Aula Rupatama Polda Sulteng


    Dalam sambutannya Karo SDM Polda Sulteng membacakan amanat Kapolda Sulteng antara lain mengatakan, Sidang kelulusan merupakan tahapan akhir dalam proses penerimaan anggota polri, 


    Sidang ini untuk menentukan siapa calon siswa yang berhak mengikuti pendidikan pembentukan berdasarkan ranking kelulusan yang merupakan akumulasi dari nilai setiap tahapan tes yang casis peroleh, tegasnya


    Rudy juga mengatakan, ingatlah ketika kalian berjuang untuk menjadi anggota    Polri itu tidak mudah dan membutuhkan perjuangan, 


    Sehingga nanti masih kata Rudy, siapapun yang dinyatakan lulus dan berhak untuk mengikuti pendidikan, saya berpesan jadilah anggota polri yang baik, profesional dan ikhlas berbakti untuk negeri serta dapat mengayomi, melayani dan melindungi masyarakat. 


    yang dinyatakan belum lulus terpilih jangan berkecil hati, harus tetap semangat karena masih banyak jalan dan kesempatan lainnya untuk dapat mengabdi kepada masyarakat, bangsa dan negara, pesannya


    Sementara itu Kabidhumas Polda Sulteng mengungkapkan sidang kelulusan ini di hadiri oleh para peserta, orang tua, panitia, dan pengawas internal serta pengawas eksternal.


    Untuk animo pendaftar tamtama Polri pada Panitia daerah (Panda) Polda Sulteng berjumlah 173 orang pria, namun yang bisa bertahan sampai tahap sidang kelulusan akhir saat ini  berjumlah 26 orang, dimana berdasarkan kuota pendidikan dari mabes Polri ke 26 calon siswa ini semuanya dinyatakan lulus dan berhak mengikuti pendidikan tamtama Polri.


    Mereka nantinya akan dikirim di Pusat Pendidikan Brimob Polri di Watukosek Jawa Timur untuk menjalani pendidikan pembentukan selama lima (5) bulan yang akan dimulai pada bulan februari 2023.


    Diucapkan selamat bagi yang lulus terpilih, jaga kesehatan dan persiapkan fisik serta mental untuk memasuki pendidikan, pungkasnya.


    Editor : Admin

    Komentar

    Tampilkan